Translater

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Kotak Penelusuran

Kamis, 20 Juli 2023

sosialisasi dan koordinasi pusat keunggulan budaya Kalimantan dan pelestarian naskah kuno melalui website Pustaka Borneo


Hari ini mengikuti kegiatan sosialisasi dan koordinasi pusat keunggulan budaya Kalimantan dan pelestarian naskah kuno melalui website Pustaka Borneo, sebagai sarana pengenalan budaya lokal, 5 Dinas Perpustakaan dan Kearsipan di wilayah Kalimantan (Kaltim, Kaltara, Kalteng, Kalbar dan Kalsel) sepakat untuk mengoptimalkannya melalui media daring. Dengan menggunakan website Pustaka Borneo sebagai Center of Excellence (CoE), diharapkan pelestarian budaya lokal berbasis digital dapat dimaksimalkan.

Keberadaan CoE Budaya Lokal Kalimantan merupakan bagian dari program pembangunan Perpustakaan Digital Nasional Indonesia. Untuk memenuhi kebutuhan pemustaka terhadap informasi tentang budaya-budaya yang ada di Indonesia.

Dalam pengelolaannya sebagai CoE Budaya Lokal Kalimantan, Pustaka Borneo dikelola bukan hanya oleh masing-masing dinas provinsi di Kalimantan. Tetapi juga melibatkan dinas di tingkat kabupaten dan kota.

Individu dan kelompok masyarakat yang mempunyai kepedulian atas budaya Kalimantan dapat juga memberikan materinya di website Pustaka Borneo.
Kedepan Perpustakaan Provinsi Kalimantan Timur akan mengadakan sosialisasi Pustaka Borneo dengan menyasar Tenaga pendidik, Mahasiswa dan Sekolah-sekolah yang ada di Kaltim.

Terimakasih atas ilmu bermanfaat nya hari ini untuk kami.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar