Translater

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Kotak Penelusuran

Kamis, 26 Maret 2020

Hasil "Tumpar" atau Sulaman, Anak-anak TBM Iqro

"Tumpar" adalah seni menyulam yang berasal dari Kutai Barat, dengan menggunakan benang woll sebagai bahan utama sulaman. alasan penggunakaan benang woll sebagai bahan utama sulaman karena warna benang woll cenderung lebih awet dibandingkan dengan benang sulaman biasa.

Menyulam adalah seni keterampilan klasik yang populer di masa lampau, namun menjadi asing di masa kini. Bagi anak-anak usia 5 hingga 9  tahun, menyulam akan menjadi sarana untuk menguatkan jari-jemari, menstimulasi ketelitian, mengasah kepekaan terhadap seni, dan meningkatkan kemampuan motorik halus anak. sedangkan Bagi anak remaja, keterampilan  ini bisa menjadi alternatif pengisi waktu luang yang kadang dihabiskan untuk hal-hal yang kurang berguna.

Ditengah corona yang mewabah dan pemberlakuan libur sekolah hingga batas waktu yang cukup lama. Menjadi kesempatan buat anak-anak TBM Iqro merampungkan tugas "Tumpar" mereka, mengisi kekosongan waktu dan kejenuhan dirumah. Alhamdulillah beberapa anak dapat menyelesaikan  sulaman tersebut.

Diantara anak-anak yang menyelesaikan tugas sulaman : Keisya, Raina, Isma, Nanda, Dinda, Kartika, Zahra, Reni dan Andine.

#LiterasiAjarkanku
#LiterasiBudaya
#LiterasiFinancial
#Keterampilan











Tidak ada komentar:

Posting Komentar