Pada hari terakhir Expo, panggung expo dimeriahkan oleh anak binaan TBM Iqro. Salah satu penampilan yang sangat dinantikan adalah permainan sape oleh Kak Opit Sape. Yang memperlihatkan keterampilan bermain alat musik tradisional Kalimantan yang tidak hanya indah didengar, tetapi juga menambah kekayaan budaya yang ada di Expo.
Tak kalah menarik, panggung diisi dengan penampilan tari Gong yang dibawakan dengan penuh penghayatan oleh adik Queena. Dengan gerakan yang anggun dan gemulai Queena berhasil menyampaikan makna dan keindahan tari tradisional yang memadukan seni gerak dengan irama gong yang khas. Penampilan tari Gong ini menjadi salah satu momen yang mengharukan, menunjukkan betapa apresiasi terhadap seni dan budaya sudah tumbuh subur di kalangan anak-anak TBM Iqro.
Kedua penampilan tersebut, yakni permainan sape bersama Kak Opit Sape dan tari Gong oleh Queena, menjadi simbol dari kreativitas dan semangat belajar yang tak pernah padam di TBM Iqro. Expo hari terakhir ini benar-benar menjadi panggung yang memamerkan potensi luar biasa yang dimiliki oleh anak-anak kita, sekaligus menegaskan betapa pentingnya peran pendidikan dan seni dalam membentuk generasi masa depan yang cerdas dan berbudi pekerti luhur.
Alhamdulillah buku anak-anak dan beberapa produk UKM yg kami pajang laris di beli pengunjung. Dan semua hasil penjualan akan masuk je Kas TBM Iqro Lempake.
Link penampilan Tari dan Sape : https://www.instagram.com/reel/DCBeSOLP_FY/?igsh=bTljcmUzcnk0eDI4
Tidak ada komentar:
Posting Komentar